KedaiKOPI: Di Jatim Gus Ipul-Puti Guntur Masih Unggul atas Khofifah-Emil

Surabaya, 21 Februari 2018. Lembaga Survei KedaiKOPI (Kelompok Diskusi dan Kajian Opini Publik Indonesia) meluncurkan hasil survei pilgub Jatim satu minggu setelah gelaran pilgub resmi dilaksanakan. Founder Lembaga Survei KedaiKOPI, Hendri Satrio mengatakan kendati diumumkan setelah gelaran resmi dilakukan namun proses pengumpulan data dilakukan pada awal Februari 2018 lalu.

LFC World Bertandang ke Jakarta

Jakarta, 7 Februari 2018 – Hari ini, Jakarta dikonfirmasikan sebagai tempat tujuanberikutnya bagi LFC World yang diprakarsai oleh Standard Chartered. Acara yang berlangsung tiga hari ini akan menghadirkan Klub Sepak Bola Liverpool langsung di hadapan penggemar LFC di Indonesia.

Read more

Ekonomi Indonesia Triwulan IV-2017 Tumbuh 5,19 Persen

 

Perekonomian Indonesia tahun 2017 yang diukur berdasarkan Produk Domestik Bruto (PDB) atas dasar harga berlaku mencapai Rp13.588,8 triliun dan PDB perkapita mencapai Rp51,89 juta atau US$3.876,8.Ekonomi Indonesia tahun 2017 tumbuh 5,07 persen lebih tinggi dibanding capaian tahun 2016 sebesar 5,03 persen. Dari  sisi produksi, pertumbuhan tertinggi dicapai oleh Lapangan Usaha Informasi dan Komunikasi sebesar 9,81 persen. Dari sisi pengeluaran pertumbuhan tertinggi dicapai oleh Komponen Ekspor Barang dan Jasa sebesar 9,09 persen.

Ekonomi  Indonesia  triwulan  IV-2017 bila  dibandingkan triwulan IV-2016 (y-on-y) tumbuh 5,19 persen. Dari sisi produksi, pertumbuhan tertinggi dicapai oleh Lapangan Usaha  Jasa Perusahaan sebesar 9,25 persen. Dari sisi pengeluaran,  pertumbuhan tertinggi dicapai oleh Komponen Ekspor Barangdan Jasa sebesar 8,50 persen.

Ekonomi  Indonesia  triwulan  IV-2017 bila  dibandingkan triwulan sebelumnya (q-to-q) mengalami kontraksi sebesar  1,70 persen. Dari sisi produksi, hal ini disebabkan oleh efek  musiman pada Lapangan Usaha Pertanian, Kehutanan, dan Perikanan yang mengalami kontraksi 21,60 persen. Dari sisi pengeluaran disebabkan oleh penurunan Ekspor neto.

Struktur  ekonomi  Indonesia  secara  spasial  Tahun 2017 didominasi oleh kelompok provinsi di Pulau Jawa dan Pulau  Sumatera. Kelompok provinsi di Pulau Jawa memberikan  kontribusi terbesar terhadap Produk Domestik Bruto, yakni sebesar 58,49 persen, diikuti oleh Pulau Sumatera sebesar 21,66 persen, dan Pulau Kalimantan 8,20 persen.

 

Selengkapnya silahkan download dokumen [Di Sini]