Persiapan Debat Pilgub Jabar Putaran Ketiga

Jakarta, 20 Juni 2018-Mendekati hari pemilihan, KPU Jabar akan menggelar debat kandidat Pilgub Jabar putaran ketiga akan digelar di Sudirman Grand Ballrom, Kota Bandung pada 22 Juni mendatang. KPU Jabar siapkan format berbeda dalam debat pamungkas tersebut.

Komisioner KPU Jabar, Nina Yuningsih mengungkapkan bila pada debat kedua yang digelar di Universitas Indonesia, Depok masing-masing kandidat saling melontarkan pertanyaan secara langsung. Namun pada debat ketiga nanti format tersebut dihapuskan. Sehingga, pertanyaan langsung dari moderator kepada paslon dan ditanggapi.

Menurut Nina, perubahan format tersebut, sebagai langkah antisipasi terjadinya kericuhan seperti debat kedua yang digelar di Universitas Indonesia. Pasalnya dengan format sebelumnya dikhawatirkan menimbulkan saling serang secara personal di antara pasangan calon.

Nina juga mengungkapkan bahwa pengubahan format ini sudah disepakati oleh masing-masing tim kampanye. Bahkan, format debat ketiga ini sudah melalui pembahasan dengan tim kampanye dari empat pasangan calon yang bertarung di Pilgub Jabar.

Untuk tema debat ketiga nanti, KPU Jabar akan mengangkat isu besar berkaitan dengan kebijakan publik. Terutama menyangkut persoalan sosial budaya, perempuan, anak, persoalan disabilitas dan ideologi.

(Sumber: Detik)

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *