Jakarta, 8 April 2022
Produk Pertamina seperti Pertalite, Pertamax, hingga Pertamina Dex menjadi bahan bakar paling membahagiakan bagi pengendara di Indonesia. Hal ini terungkap dari temuan hasil survei Indeks Kebahagiaan Berkendara 2022 yang dilakukan oleh KedaiKOPI bersama dengan Otomotifgroup. Perhitungan Happiness Index dalam survei ini adalah dengan menggabungkan indeks kepuasan berkendara dan indeks emosi saat berkendara dengan bobot masing-masing sebanyak 50%. Pengukuran ini merupakan adaptasi dari teori psikologi kebahagiaan Andrew & McKennel, 1980.
Dari seluruh responden pengemudi mobil yang kami tanyakan sebanyak 56.5% memiliki jenis mobil Multi-Purpose Vehicle (MPV) diikuti hatchback 27.5%. Sedangkan dari segi penggunaan BBM 66.5% responden menggunakan BBM jenis Pertalite dan diikuti oleh Pertamax sebanyak 21.9%. Selain itu transmisi yang paling banyak digunakan oleh para responden pengemudi mobil adalah manual dengan persentase 61.4% dibandingkan dengan otomatis 38.6%.
Hasil perhitungan Happiness Index kendaraan roda empat menunjukan angka 73.1%. Artinya dari 100% indeks kebahagiaan berkendara orang Indonesia maksimal berada di angka tersebut. Angka ini merupakan gabungan indeks kepuasan berkendara (35.6%) dan indeks emosi saat berkendara (37.5%).
Dari happiness index tersebut ditemukan bahwa jenis mobil yang paling membahagiakan adalah jenis hatchback, dan wanita merupakan kaum yang paling bahagia dalam berkendara, sedangkan transmisi otomatis ternyata merupakan transmisi mobil yang paling membahagiakan.
Berbicara mengenai kelompok responden roda dua, Honda merupakan merek yang paling banyak dimiliki oleh responden dengan persentase 70.2%. Survei ini juga menemukan bahwa 74.1% responden memiliki skuter matik diikuti dengan motor bebek dengan persentase yang sangat timpang (9.7%).
Happiness Index kendaraan roda dua menunjukan bahwa jenis motor yang paling membahagiakan adalah skuter matik premium, dan kondisi motor saat dimiliki yang paling membahagiakan responden adalah motor yang telah dimodifikasi, serta pengendara wanita merupakan pengendara yang paling bahagia.
Survei Indeks Kebahagiaan Berkendara 2022 diselenggarakan pada 18 Januari – 6 Februari 2022 dengan metode online survei di 34 provinsi di Indonesia dengan melibatkan 2400 responden. Survei IKB 2022 diluncurkan bersamaan dengan ajang IIMS Hybrid 2022, Kemayoran, Jakarta.
Hasil survei selengkapnya dapat diunduh dengan klik pranala berikut ini: